Logo Saibumi

Simak! 18 Titik Rawan Macet yang Perlu Dihindari di Lampung Selama Libur Akhir Tahun

Simak! 18 Titik Rawan Macet yang Perlu Dihindari di Lampung Selama Libur Akhir Tahun

Saibumi.com (SMSI), Lampung - Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Lampung (BPJN) mengungkapkan bahwa telah diidentifikasi 18 titik rawan kemacetan di jalan nasional Lampung selama libur akhir tahun.

Selain memetakan titik rawan bencana, BPJN juga menyoroti daerah-daerah yang berpotensi mengalami kemacetan lalu lintas.

Kepala BPJN Lampung, Susan Novelia, menyebutkan beberapa titik rawan kemacetan tersebar di sejumlah kabupaten di Lampung. Di Lampung Barat, salah satunya adalah Pasar Sekincau di kilometer 208+440 dan Pasar Fajar Bulan. Di Lampung Utara, titik rawan kemacetan terdapat di Pasar Bukit Kemuning. Beberapa titik lainnya mencakup Pasar Baradatu di Kabupaten Way Kanan, simpang empat Tugu Payan Emas di Kota Bumi, dan Simpang Terbanggi Besar di Lampung Tengah. Serta Simpang Gunung Kemala di jalan Lintas Barat, Pasar Krui di Kabupaten Pesisir Barat, lampu merah Kota Agung di Kabupaten Tanggamus, Pasar Pringsewu, Pasar Gading Rejo di Kabupaten Pringsewu, Pasar Kedondong di Kabupaten Pesawaran, Pasar Unit II Tulang Bawang, exit tol Terbanggi Besar, dan Simpang Tiga Terbanggi Besar. Selain itu, titik rawan juga mencakup Pasar Bandar Jaya, exit tol Gunung Sugih di kilometer 60+700, kilometer 52+200 di Kota Metro, dan Pantai Pasir Putih.

BACA JUGA: DPD PDI Perjuangan Lampung Membekali Calon Legislatif untuk Pemilu 2024 " Ganjar Presiden, PDI Perjuangan Menang.

Susan Novelia menambahkan bahwa dua ruas jalan, yaitu ruas 044 Way Galih-Bergen (tanjakan PJR) dan ruas 029 Bengkunat-Sanggi (tanjakan Sedayu), juga diidentifikasi sebagai rawan kecelakaan.

Ia mengingatkan masyarakat agar tetap berhati-hati dalam berkendara selama periode libur akhir tahun meskipun kondisi jalan nasional tergolong nyaman.

“Dengan demikian, diharapkan kegiatan perjalanan liburan dapat berlangsung aman dan lancar,” ujarnya.

BACA JUGA: DPD PDI Perjuangan Lampung Membekali Calon Legislatif untuk Pemilu 2024 " Ganjar Presiden, PDI Perjuangan Menang.

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA