Logo Saibumi

KPK Minta Bantuan Netizen-Masyarakat Telusuri Harta Tak Wajar Pejabat Negara dan Viralkan

KPK Minta Bantuan Netizen-Masyarakat Telusuri Harta Tak Wajar Pejabat Negara dan Viralkan

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meminta media massa, dan netizen ataupun masyarakat agar terus menelusuri, serta  mengungkap kekayaan tidak wajar para pejabat negara. 

 

Sebab, pejabat yang kekayaannya tidak sesuai profil jabatannya bukan hanya Rafael Alun Trisambodo. 

BACA JUGA: Jalin Sinergitas, Indosat Ooredoo Hutchison Kunjungi Kantor Media Saibumi.com 

 

“Coba temen-temen cek kemudian diviralkan, banyak yang gerah. Itu juga jadi salah satu agar pejabat tidak macam-macam,” ungkap Wakil Ketua KPK Alexander Marwata kepada wartawan di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi, KPK, Jakarta, dikutip melalui siaran pers KPK, Rabu (1/3/2023). 

 

Lebih lanjut Alex mengapresiasi netizen yang berhasil menguak ketidakwajaran harta Rafael.

 

Tetapi, ia meminta agar publik tidak berhenti pada aset milik ayah Mario Dandy Satriyo. Sebab, banyak pejabat lainnya yang juga bergaya hidup mewah. 

 

“Satu sisi bagus netizen banyak mengungkap. Tapi saya bilang jangan berhenti disitu saja, banyak pejabat kita yang berperilaku demikian. Banyak yang bikin pesta mewah,” ujarnya. 

 

Sebelumnya, KPK membenarkankan bahwa mantan pejabat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Rafael Alun Trisambodo adalah pemilik Restoran Bilik Kayu Heritage yang berada di Kota Yogyakarta. 

 

“Iya (masuk bagian dari 6 perusahaan)” pungkas Deputi Pencegahan dan Monitoring Komisi KPK Pahala Nainggolan kepada wartawan. (*)

BACA JUGA: Jalin Sinergitas, Indosat Ooredoo Hutchison Kunjungi Kantor Media Saibumi.com 

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA