Logo Saibumi

Menerima Sakramen Krisma Berarti Siap Mewartakan Kabar Gembira

Menerima Sakramen Krisma Berarti Siap Mewartakan Kabar Gembira

Saibumi.com(SMSI), Bandar Lampung, Minggu, 18 Agustus 2024 sebanyak 56 orang menerima Sakramen Krisma di Gereja Ratu Damai Paroki Telukbetung
dari Mgr Vinsensius Setiawan Triatmojo.

Perayaan Ekaristi Minggu itu dipimpin oleh Uskup Keuskupan Tanjungkarang Mgr Vinsensius Setiawan Triatmojo bersama RD. Nicolaus Heru Andrianto Sekretaris / Konseliarius Keuskupan Tanjungkarang, RD Philipus Suroyo Romo Paroki setempat dengan Pastor rekan RD Pius Wahyo Adityo Raharjo , RD Fritz Dwi Saptoadi, dan Diakon Chosmas Oswyn Koba.

BACA JUGA: Bangkitkan Cinta Tanah Air, Teras Senja Lampung Gelar Lomba Bareng Veteran dan Lansia

Para Penerima Sakramen Krisma dengan berpakaian serba putih tampak sangat bersuka cita didampingi oleh Wali Krisma mereka masing - masing memenuhi kursi bagian tengah Gereja.

Mgr. Vinsensius Setiawan Triatmojo diakhir Perayaan Ekaristi menyampaikan bahwa setelah menerima Sakramen Krisma berarti siap mewartakan Kristus, menjadi saksi , menghadirkan Kasih Kristus dalam seluruh dimensi Kehidupan. Menjadi Terang dan garam dalam masyarakat karena penerimaan Sakramen Krisma melengkapi rahmat pembaptisan dan menyempurnakan inisiasi. Maka rahmat itu tinggal di dalam diri kita, tetapi rahmat itu harus kita wartakan kepada segala mahkluk.

 

BACA JUGA: Bangkitkan Cinta Tanah Air, Teras Senja Lampung Gelar Lomba Bareng Veteran dan Lansia

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA