Logo Saibumi

Silaturahmi Safari Ramadan, Bunda Eva Beri Hadiah Umroh Sembari Sampaikan 3 Program Prioritas Pemkot

Silaturahmi Safari Ramadan, Bunda Eva Beri Hadiah Umroh Sembari Sampaikan 3 Program Prioritas Pemkot

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Walikota bersama jajaran selama bulan puasa laksanakan safari Ramadhan, di Sela kunjungannya Bunda Eva beri hadiah Umroh pada seorang jamaah Masjid sembari menyampaikan 3 program prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung.

Dalam safarinya di Masjid Nurul Huda Simpang Lima, Tanjung Karang Timur, selain buka puasa bersama, Bunda Eva berikan Umroh kepada salah seorang Jamaah, Sabtu (16/03/24).

"Ada yang bisa jawab pertanyaan bunda gak, yang bisa ada hadiah umroh. Tahun 2024 Kota Bandar Lampung ulang tahun yang keberapa?," tanya Bunda Eva dalam kuis sambil menunggu waktu buka Puasa

BACA JUGA: Siswi Kelas 6 SD di Lampung Menginspirasi Melalui Pengembangan Game Edukatif

Kemudian seorang Jamaah bernama Pria bernama Jum langsung menjawab. Bahwa tahun ini kota Bandar Lampung merayakan HUT yang ke 342 tahun.

Pak Jum, jamaah masjid yang telah menjawab HUT Kota Bandar Lampung tahun 2024 adalah yang ke-342 langsung diberikan hadiah Umroh dari Wali Kota Bandar Lampung Bunda Eva.

"Terimakasih Bunda Eva semoga sehat selalu dan murah rezekinya serta maju terus kota bandar lampung bersama program-programnya pro rakyat," Ujar pak Jum.

Lebih lanjut Wali Kota mengatakan, bahwa selama periode kepemimpinan nya. Ia sudah memprioritaskan tiga program unggulan yaitu Pembangunan infrastruktur, pendidikan dan kesehatan bagi Masyarakat Kota Tapis Berseri.

Menurutnya, meski banyak program yang akan dijalankan pada 2024, namun infrastruktur, pendidikan dan kesehatan harus diprioritaskan, sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

"Kan banyak sekali pembangunan yang belum selesai maka di awal tahun ini akan segera diselesaikan," kata dia.

Ia berharap pembangunan Kota Bandar Kampung di 2024 kian merata, terutama pembangunan infrastruktur seperti jalan lingkungan dan gedung pemerintahan. (*)

BACA JUGA: Siswi Kelas 6 SD di Lampung Menginspirasi Melalui Pengembangan Game Edukatif

#

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA