Logo Saibumi

Rakor Dengan Jajaran OPD dan Stakeholder, Wali Kota Ajak Semua Pihak Jaga Kondusifitas

Rakor Dengan Jajaran OPD dan Stakeholder, Wali Kota Ajak Semua Pihak Jaga Kondusifitas

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Wali Kota Hj. Eva Dwiana beserta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Stakeholder rapat koordinasi menuju pemilu serentak aman dan damai serta pembentukan desk pemilu 2024 bertempat di Hotel Horison Bandar Lampung, Rabu (31/01/24).

 

Wali Kota Hj. Eva Dwiana mengatakan, semua pihak sependapat bahwa Pemilu 2024 damai adalah sebuah kerja besar yang membutuhkan partisipasi dari seluruh elemen masyarakat, khususnya di Kota Bandar Lampung. 

BACA JUGA: Uang Transport Anggota KPPS di Bandar Lampung Besarannya Ternyata Rp140ribu

 

"Untuk itu kita berharap agar semua pihak dapat menjaga ketertiban dan keamanan khususnya di Kota Bandar Lampung. Pemkot juga berkomitmen untuk menjaga kondusifitas dan keamanan selama Pemilu dan Pilkada 2024," kata Eva usai Rakor di Hotel Horison Bandar Lampung.

 

Ia juga menegaskan kepada seluruh ASN di lingkungan Pemkot Bandar Lampung agar harus menjaga netralitasnya.

 

“Kita sukseskan Pemilu 2024 dengan cara ajak masyarakat untuk memberikan hak suaranya, siapapun yang dipilih semuanya yang terbaik." Ujar Eva Dwiana

 

Selain itu, Bunda Eva juga meminta kepada organisasi perangkat daerah (OPD) dapat menjalankan perannya dengan baik sesuai dengan tupoksinya masing-masing.

 

“Mari kita saling bekerja sama sehingga Pemilu ini dapat menjadi bukti. Masyarakat Bandar Lampung telah cerdas dalam berpolitik, sekaligus menjadi perayaan atas kedewasaan sebagai bangsa Indonesia,” tutupnya. (*)

BACA JUGA: Uang Transport Anggota KPPS di Bandar Lampung Besarannya Ternyata Rp140ribu

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA