Logo Saibumi

Pertemuan dan Bangun Komunikasi DPD PDI Perjuangan Lampung Bersama DPW PPP Lampung 

Pertemuan dan Bangun Komunikasi DPD PDI Perjuangan Lampung Bersama DPW PPP Lampung 

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Lampung melakukan pertemuan dan membangun komunikasi secara formal dengan DPW PPP Lampung pada Kamis, 20 Juli 2023. 

 

Adapun pertemuan tersebut, membahas pemenangan Ganjar Pranowo dan berlangsung di Sekretariat DPW PPP Lampung. 

BACA JUGA: Dukungan PSMTI Lampung Kepada Yayasan Insan Damai Dalam Membantu Masyarakat 

 

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Lampung, Sutono mengatakan, pertemuan komunikasi secara formal itu juga bermaksud agar saling mengenal satu sama lain. Meskipun secara personal sudah mengenal, akan tetapi secara formal belum terlaksana. 

"Jadi tadi saling mengenalkan antara DPD PDI Perjuangan dan DPW PPP Lampung. Ada beberapa hal yang dibahas, seperti tentang platform, kemudian kegiatan-kegiatan pak Jokowi dan Ganjar, ternyata ada kesamaan pandangan untuk sama-sama memenangkan di Lampung," ungkapnya. 

 

Lebih lanjut kedepan, DPD PDI Perjuangan Lampung akan kembali mengadakan pertemuan-pertemuan yang lebih intensif untuk saling memperkuat pemenangan Ganjar Pranowo bersama partai koalisi di tanah Lampung.

 

"Hubungan baik PDI Perjuangan sudah terjalin sejak orde baru sampai dengan periode sekarang, jadi sangat tepat sekali kalau bekerjasama untuk memenangkan pak Ganjar Pranowo. Akan ada kerjasama dengan berbagai partai koalisi lainya, setelah ini akan dengan Perindo dan Hanura juga," jelasnya. 

 

Kemudian, menurut Sutono dalam pertemuan juga tercetus, bahwa DPW PPP Lampung mengusulkan Wakil Presiden berasal dari DPW PPP yakni Sandiaga Uno, untuk disampaikan oleh DPD PDI Perjuangan Lampung kepada DPP PDI Perjuangan pusat.

"Adanya usulan-usulan mungkin menjadi bahan pertimbangan kesana, kalau kita dengar bersama bawa PPP itukan mengusung bapak Sandi untuk Cawapres itu kewenangan dari DPP, aspirasi itu kita tampung," tutur Sutono. 

 

Sementara itu, Ketua DPW PPP Lampung, Supriyanto menuturkan, pihaknya telah mengusulkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden bahkan sebelum diusung oleh DPP PPP pusat.

 

"Hari ini kita sepakat akan melakukan koordinasi terus menerus untuk memenangkan bapak Ganjar Pranowo di Lampung," ucap Supriyanto.

 

"Tadi sudah kita sampaikan bahwa agar wakil presiden adalah dari Kader PPP dan kita mengusulkan adalah bapak Sandiaga Uno," sambungnya. 

Akan tetapi, dalam pertemuan tersebut kedua belah pihak belum membahas soal Pilkada di Lampung.

 

"Pilkada belum, yang jelas kita akan jalan bareng dan tidak akan saling bersinggungan, sama-sama berfikir untuk mensejahterakan masyarakat di Lampung," pungkasnya. (*)

BACA JUGA: Dukungan PSMTI Lampung Kepada Yayasan Insan Damai Dalam Membantu Masyarakat 

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA