Logo Saibumi

Ketua Umum PB. PERKEMI Laksdya TNI (Purn) Dr. Agus Setiadji S.A.P., M.A Napak Tilas Makam Sensei Utin Shahraz di Jawa Timur

Ketua Umum PB. PERKEMI Laksdya TNI (Purn) Dr. Agus Setiadji S.A.P., M.A Napak Tilas Makam Sensei Utin Shahraz di Jawa Timur

Saibumi.com (SMSI), Jawa Timur - Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (PERKEMI), Laksdya TNI (Purn) Dr. Agus Setiadji S.A.P., M.A bersama para senior Sensei, dan Senpai Jawa Timur yang tergabung dalam "The Kewut" melaksanakan kegiatan bersama di Dojo SD IISS Sarangan Malang dan dilanjut napak Tilas Makam Sensei Utin Shahraz, pada hari Minggu, 5 Maret 2023. 

 

Dalam pelaksanaannya, beberapa Senpai yang sudah bertahun-tahun tidak menggunakan Dogi, tak kuasa menahan air mata saat menggunakan Dogi kebanggaan atas nilai-nilai persaudaraan yang tetap terjaga. 

BACA JUGA: Lautan Manusia Penuhi Jalan Sehat Partai GERINDRA

 

"Sesuai penjelasan dr Ananda dr Ss Utin yaitu ibu Yulia, beliau wafat saat melaksanakan tugas negara di Sungai Brantas, dikarenakan kecelakaan dan berusaha membantu personel lain yg berada di perahu yang sama yang tenggelam," ungkap Agus Setiadji. 

Lebih lanjut, Agus Setiadji menjelaskan, Sensei Utin yang lahir pada tanggal 19 April 1936, wafat pada 30 Maret 1973 dalam usia yang masih muda yakni 36 tahun. 

 

"Hal ini, merupakan panutan bagi kita semua dan bulan ini genap 50 tahun meninggalnya sensei yang kita cintai bersama," jelasnya. 

Kemudian pada acara ini, Agus Setiadji selaku Ketum PB. Perkemi memimpin acara penghormatan dan doa bersama untuk almarhum Sensei Utin. 

"Semoga dharma bhakti, nilai-nilai yang diturunkan kepada kita menjadi salah satu penyemangat bagi bangkitnya Shorinji Kempo Indonesia. Saya atas seijin keluarga, akan segera melaksanakan renovasi makam Sensei yang kita cintai bersama, dan kunjungan ke pemakaman beliau perlu untuk diteruskan dan disosialisasikan," pungkas Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (PERKEMI), Laksdya TNI (Purn) Dr. Agus Setiadji S.A.P., M.A. (*)

 

BACA JUGA: Lautan Manusia Penuhi Jalan Sehat Partai GERINDRA

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA