Logo Saibumi

Catat Ini Kepanjangan NMAX dan PCX

Catat Ini Kepanjangan NMAX dan PCX

Saibumi.com, Bandar Lampung - Siapa yang tidak kenal Yamaha NMAX dan Honda PCX? Yup benar banget, kedua motor bongsor dari beda brand ini merupakan salah satu motor yang kerap dipilih pengendara di Indonesia. Wajar, karena keduanya menawarkan kenyamanan saat berkendara, dan menjadi model andalan dari masing-masing brand.

Kendati demikian, Detikers tahu apasih kepanjangan dari NMAX dari Yamaha atau PCX dari Honda? Nah bagi detikers yang belum mengetahui kepanjangan dari keduanya, merapat!

 

BACA JUGA: TDM Radin Intan Berinteraksi Langsung Dengan Masyarakat Melalui di Pasar Tani

Singkatnya nama tersebut tentu saja tidak dengan sembarangan diberikan terhadap produknya. Produsen sepeda motor ini biasanya menyesuaikan karakteristik produk dan juga bertujuan agar nama tersebut lebih mudah diingat oleh konsumen.

 

 

NMAX, dikenal dengan New Max Design, merujuk pada desain baru yang maksimal. Namun, menurut laman resmi Yamaha, singkatan itu juga melambangkan New Balance, Nimble Manuver, dan Neat Performance. Sebuah konsep yang menggambarkan kesempurnaan dan kinerja yang prima.

 

 

 

Sementara itu, PCX memiliki makna yang tak kalah menarik. Menurut laman resmi Honda, PCX singkatan dari Personal, Comfort, dan Xaloon. Namun, "Xaloon" di sini bukanlah tempat potong rambut, melainkan merupakan permainan kata dari "saloon" yang merujuk pada tempat nongkrong atau bar.

 

 

Jadi, jika kita menggabungkan semua makna tersebut, PCX menjadi simbol kendaraan yang tidak hanya mewah, tetapi juga nyaman dan penuh gaya. Dengan tujuan membawa kita ke pengalaman yang tak terlupakan setiap kali kita mengendarainya di jalanan.(SB05)

BACA JUGA: TDM Radin Intan Berinteraksi Langsung Dengan Masyarakat Melalui di Pasar Tani

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA