Logo Saibumi

Grand Final Lomba Pidato Bahasa Mandarin di Lampung City Mall, Menggairahkan Antusiasme Belajar

Grand Final Lomba Pidato Bahasa Mandarin di Lampung City Mall, Menggairahkan Antusiasme Belajar

Para juara yang menang di final Lomba Pidato Bahasa Mandarin se-Provinsi Lampung 2023.

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Badan Koordinator Pendidikan Bahasa Mandarin Lampung sukses menyelenggarakan acara grand final Lomba Pidato Bahasa Mandarin se-Provinsi Lampung di Lampung City Mall. Acara ini menjadi momen penting bagi 60 peserta yang berhasil lolos dari babak penyisihan sebelumnya. Sabtu, 29 Juli 2023.

Ketua Badan Koordinator Pendidikan Bahasa Mandarin Lampung, Steven Cheng, mengungkapkan bahwa acara grand final ini menjadi ajang kompetisi bagi para peserta yang telah berhasil melaju dari tahap penyisihan.

BACA JUGA: Dinas Sosial Lampung Selatan, Siap Dampingi Farel Jika di Rujuk Ke Dharmais Jakarta

 

“Sebelumnya, ada 320 peserta yang berpartisipasi dalam babak penyisihan, namun hanya 60 peserta terbaik yang berhasil melangkah ke grand final.” Ujar Steven.

 

Dalam grand final, 60 peserta ini dibagi ke dalam empat kategori berdasarkan tingkat usia dan pendidikan. Kategori 1 (SD kelas 1-3) diikuti oleh 15 peserta, kategori 2 (SD kelas 4-6) oleh 20 peserta, kategori 3 (SMP) oleh 15 peserta, dan kategori 4 (SMA/dewasa) oleh 10 peserta.

 

Acara ini tidak hanya memberikan kesempatan bagi para pemenang untuk mendapatkan hadiah uang tunai, tetapi juga hadiah tambahan dari sponsor dan yayasan Tionghoa yang mendukung kegiatan tersebut.

 

Juara 1 di setiap kategori berhak atas hadiah tambahan dari eskrim Aice dan juara 1 kategori 4 bahkan mendapatkan hadiah tambahan berupa handphone. Seluruh peserta juga tidak pulang dengan tangan kosong, karena mereka akan mendapatkan merchandise menarik dari sponsor.

 

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, juga turut hadir dalam acara tersebut dan memberikan hadiah tambahan berupa sepeda untuk para juara di setiap kategori.

Eva sangat mendukung dan mengapresiasi inisiatif Badan Koordinator Pendidikan Bahasa Mandarin Lampung dalam mengadakan lomba ini.

"Kami berharap dengan adanya lomba ini, bisa melatih mental anak-anak untuk berani berbahasa mandarin," kata Steven.

 

Menurut Steven, perkembangan bahasa mandarin di Lampung hingga saat ini cukup pesat. 

 

Steven berharap semakin banyak masyarakat yang belajar bahasa mandarin, sehingga bahasa mandarin semakin berkembang.

 

"Bahasa Mandarin penting, karena bahasa mandarin sudah menjadi bahasa internasional kedua setelah bahasa inggris," ujar Steven.

 

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengucapkan terima kasih kepada Badan Koordinator Pendidikan Bahasa Mandarin Lampung yang sudah mengadakan lomba ini.

 

Dalam kesempatan yang sama, Eva Dwiana juga mengungkapkan harapannya bahwa dengan adanya lomba seperti ini, semakin banyak anak-anak yang tertarik dan mahir berbahasa Mandarin. Baginya, menguasai bahasa Mandarin akan memberikan keuntungan di berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam pendidikan dan karir di masa depan.

 

“Dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Lampung turut menyertai acara ini, sehingga diharapkan bahasa Mandarin semakin berkembang dan meluas di masyarakat.” Ujar Bunda Eva.

 

Daftar pemenang Lomba Pidato Bahasa Mandarin se-Provinsi Lampung 2023

Kategori 1


- Juara 1
Alexandre Jayden Lin, SDK BPK Penabur

- Juara 2
Eugene Pieta Tanjaya, SDK BPK Penabur

- Juara 3
Cayson Verando Lie, SD Stella Gracia

- Juara 4
Rainer Steven, SD Palm Kids

Juara 5
Namina Toshi, SD Darma Bangsa

Kategori 2


- Juara 1
Paris Annica Lie, SD Stella Gracia

- Juara 2
Celine Ho, SD Wellington

- Juara 3
Rivano Steven, SD Palm Kids

- Juara 4
Selina Lovinia Lee Gunawan, SD Fransiskus 2 Rawa Laut

- Juara 5
Juan Phillip Luke, SD Xaverius 1 Bandar Lampung

Kategori 3

- Juara 1
Mischa Denise Tjahjadi, SMP Pelita Bangsa

- Juara 2
Zoelyn Fidelia Tanjaya, SMPK BPK Penabur

- Juara 3
Janice Alesia, SMP Xaverius 1 Bandar Lampung

- Juara 4
Joanna Sung, SMP Xaverius 2 Bandar Lampung

- Juara 5
Gracia Paulina Stefany, SMP Immanuel

Kategori 4


- Juara 1
Catherine Meilyn, SMA Pelita Bangsa

- Juara 2
Trojan Fidelio Mandala, SMA Pelita Bangsa

- Juara 3
Fairysha Agatha Richelle, SMA Darma Bangsa

- Juara 4
Elbert Tristan Lie, SMA Pelita Bangsa

Juara 5
Albee Vanda Wiroy, SMA Xaverius Bandar Lampung

 

BACA JUGA: Dinas Sosial Lampung Selatan, Siap Dampingi Farel Jika di Rujuk Ke Dharmais Jakarta

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA