Logo Saibumi

BKKBN Lampung Raih Berbagai Penghargaan Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting HARGANAS Ke - 30

BKKBN Lampung Raih Berbagai Penghargaan Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting HARGANAS Ke - 30

 

Saibumi.com, Bandar Lampung - Dalam rangka Hari Keluarga Nasional ke-30, BKKBN menyelenggarakan Apresiasi Penghargaan Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Nasional pada Selasa, 4 Juli 2023 di Hotel Wyndham, Kota Palembang, Sumatera Selatan. 

 

BACA JUGA: Kecelakaan Lift di Sekolah Az Zahra, Ini Kata Polresta Bandar Lampung 

Berdasarkan hasil penilaian yang telah dilakukan, BKKBN Lampung meraih berbagai penghargaan pada lomba tersebut. Adapun penghargaan yang diraih berdasarkan kegiatan Pelayanan KB Sejuta Akseptor (PSA) serta implementasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting. Dalam kegiatan PSA yang dilaksanakan tanggal 14 Juni 2023 lalu, Provinsi Lampung berhasil melakukan pelayanan KB kepada 78.596 akseptor dari target 43.475 akseptor atau melebihi target sebesar 180,78%.

 

Berbagai penghargaan yang diperoleh BKKBN Lampung adalah sebagai berikut :

- Juara 1 Kategori Total Capaian Pelayanan KB Tingkat Provinsi dengan target > 40.000 akseptor

- Juara 1 Kategori Capaian KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) Tingkat Provinsi dengan target KB MKJP 2.000 – 5.000 akseptor

- Juara 1 Kategori Total Capaian Pelayanan KB Pasca Persalinan Tingkat Provinsi

- Juara 1 Kategori Laporan Sistem Informasi Keluarga Tingkat Provinsi

- Juara 1 Kategori Juara Nasional Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor Tahun 2023

 

Berbagai penghargaan yang diperoleh Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung adalah sebagai berikut :

- Juara 1 Total Pelayanan KB MKJP dengan target 750-2000 diraih Kabupaten Pesawaran

- Juara 3 Total Pelayanan KB MKJP dengan target 750-2000 diraih Kabupaten Pringsewu

- Juara 2 Kategori Capaian KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) target 200-500 diraih Kabupaten Lampung Timur

- Juara 1 Kategori Laporan Sistem Informasi Keluarga, diraih Kabupaten Pesawaran 

 

Penghargaan untuk kategori Pelayanan KB Terbaik Klinik Swasta :

- Juara 1 Pelayanan KB Terbaik Klinik Swasta oleh Klinik Wede Ar Rachman Kota Bandar Lampung. 

 

Penghargaan juga diberikan kepada SDM terbaik BKKBN yaitu :

- Meilinda Sury, AMd.Keb sebagai Juara Harapan 1 PLKB Non PNS

- Muhammad Nurman dan Nanda Novasari sebagai Juara Favorit Pasangan KB Lestari 20 Tahun

 

Selain itu, BKKBN juga berpartisipasi dalam lomba PKB PNS yang diwakili oleh Fadiah Dini Putri, SKM serta lomba Kader IMP yang diwakili oleh Restuti Maulida Rahmah. 

 

 

Kepala BKKBN Lampung, dr. Nurizky Permanajati, MH, menyampaikan rasa syukur, kebahagiaan dan kebanggaannya atas capaian berbagai prestasi ini.

 

"Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dan memberikan dukungannya kepada BKKBN Lampung dalam pelaksanaan Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting. Semoga berbagai penghargaan yang diraih dapat memacu semangat dalam kemajuan program demi menciptakan keluarga bebas stunting untuk Indonesia Maju," Pungkasnya.(SB05)

BACA JUGA: Kecelakaan Lift di Sekolah Az Zahra, Ini Kata Polresta Bandar Lampung 

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA